penggalan lidah elegi

langit tidak akan runtuh karena gonggongan anjing

api tidak akan padam karena bisikan malaikat

presiden tidak akan diam karena teriakan maling

jenderal tidak akan patuh karena jilatan pantat


putra-putra terlahir dimangsa bapaknya sendiri

putri-putri tumbuh dalam bara yang terkatup

bintang-bintang menjarah lidah dari mulut sejarah

darah mengalih huruf ke langit yang beku


kembang api menari di kuburan yang rakus

angin membawa abu ke mulut-mulut sunyi

langit menjahit luka dengan benang cahaya

tapi kita tetap bisu, tapi kita tetap mati


15412, 202505252359